Jum`at, 03 Mei 2024

INFORMASI :

Website Resmi Desa Srati | Berbagai informasi mengenai Desa Srati dan informasi lainnya bisa anda dapatkan di sini | Selalu pantau dan ikuti website resmi Desa Srati | Informasi dan Pelayanan secara langsung dapat dilayani di Kantor Balai Desa Srati | Jalan Logending - Karangbolong Km. 07 Desa Srati RT. 002 / RW. 001 - Kecamatan Ayah - Kabupaten Kebumen - Provinsi Jawa Tengah. JANGAN LUPA JAGA KESEHATAN UNTUK KUALITAS HIDUP YANG LEBIH BAIK!

Honor Pantarlih Pemilu 2024 Tahap 2 Sudah Cair, Tapi...

Honor Pantarlih Pemilu 2024 Tahap 2 Sudah Cair, Tapi...

Pantarlih merupakan petugas yang dibentuk oleh PPS (Panitia Pemungutan Suara) untuk melakukan pendaftaran dan pemutakhiran data pemilih pada tahapan Pemilihan Umum atau Pemilu 2024. Sebelumnya, perlu diketahui bahwa Pantarlih memiliki masa kerja mulai dari 3 Februari-12 Maret 2023. Namun, di kabupaten Kebumen masa kerja Pantarlih menjadi genap 2 bulan terhitung sejak tanggal 12 Februari sampai 12 April 2023.

Sementara itu, untuk honor Pantarlih tahap 2 telah dibayarkan tuntas. Adapun besaran honor yang diterima sebesar Rp. 1.000.000 ( satu juta rupiah ). Honor Pantarlih tahap 2 diberikan pada hari Rabu, 12 April 2023 dimulai dari pukul 20.30 sampai pukul 22.00 WIB. Acara sengaja dilaksanakan pada malam hari karena mengingat kondisional waktu yang sulit. "Saat siang, antrean di bank luar biasa banyak. Maka, kami mohon maaf untuk pemberian honor dilakukan malam hari" Ucap Nasikhudin selaku anggota PPS Desa Srati.

Tapi, meski honor sudah diberikan secara tuntas, Agus Santoso selaku Anggota PPS bidang data mengatakan harus tetap menjalin silaturahim dan jangan keluar dari grup yang sebelumnya telah dibuat. Hal ini untuk memudahkan apabila di kemudian hari terdapat kejadian tak terduga. Acara pemberian honor Pantarlih tahap 2 dibarengi dengan penelitian Data Pemilih Sementara pada tiap TPS.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip Berita Terbaru

Statistik Pengunjung